Home > Budaya

Makhlus Halus di Jawa: Tuyul Mahkhluk Halus Pencari Uang yang Karib..? (Bagian 2)

Tuyul hahkhlus halus pencari uang yang karib dalam kepercayaan orang Jawa?
Tuyul: (ilustrasi)
Tuyul: (ilustrasi)

Semua orang Jawa pasti tahu tuyul itu apa. Dia dalah makhlus halus seperti bocak gundul kecil yang plontos mencuri uang untuk sang majikan yang memeliharanya. Saking terkenalnya, kala tahun 1980-an ada guyonan yang memelesetkan soal Tuyul dalam iklan komedian legendaris S Bagiao yang mengiklankan tekstil bermerek Cataeriba. Seloroh Bagio yang mengatakan,''Eh ketemu lagi", diubah menjadi "EH Tuyul ketemu lagi,,?"

Tuyul menurut kepercayaan orang Jawa itu mereka bisa dapatkan lewat puasa serta meditasi. Sebagian yang lain mengatakan bahkan bisa didapatkan dengan tak perlu melakukan ritual itu. Ini karena semuanya tergantung dari tuyul itu sendiri.

Menurutnya, kalau tuyul ingin menolong seseroang, maka ia akan datang menolong dan kalau ia tidak mau, ia akan menolak, tak peduli apa pun yang kita lakukan.

Namun, kebanyakan orang Jawa beranggapan bahwa seseorang perlu membuat semacam peijanjian dengan setan, supaya tuyul mau menerima tawarannya.

× Image